Sosok Ari Irham berhasil mencuri perhatian sebagai salah satu artis ganteng di Indonesia. Banyak disebutkan dalam biodata Ari Irham bahwa Ari Irham merupakan salah satu artis yang memiliki wajah imut dan tampan.
Ari Irham tidak hanya seorang aktor, tetapi juga musisi atau lebih tepatnya DJ. Dirinya terkenal dengan bakatnya memainkan alat musik tersebut.
Selain perjalanan karir seorang Ari Irham di dunia hiburan, kehidupan pribadinya menjadi informasi yang menarik terutama bagi penggemarnya. Tidak heran jika biodata Ari Irham lengkap, karir, keluarga, hingga pacarnya menjadi informasi yang banyak dicari.
Profil Lengkap dan Biodata Ari Irham
- Nama Asli: Irham Nuran Harir Joerliawan
- Nama Artis: Air Irham alias DJ Ari Irham
- Kebangsaan: Indonesia
- Tempat, Tanggal Lahir: Bandung, 24 Oktober 2001
- Usia: 19 tahun
- Tinggi Badan: 167 cm
- Pekerjaan: DJ, model, aktor, selebgram
- Nama Orang Tua: Dian Camelia (ibu), Herlan Joerliawan (ayah)
- Akun Instagram: @ariirhamm
- Akun Twitter: @Ariirham2
- Nama Fansclub: Arhamnatic
- Judul film yang dibintangi Ari Irham:
- I Love U from 38,000 feet (2016)
- Promise (2016)
- Generasi Micin vs Kevin (2018)
- After Met You (2019)
- Terlalu Tampan (2019)
- FTV yang dibintangi Ari Irham: Diam Diam Cinta (2017)
- Sinetron yang dibintangi Ari Irham: Super Puber (2016), Cinta yang Hilang (2018)
- Single: XXIV DAT A$$ (2016), Me (2016)
- Novel: The Diary of Ari Irham (2016), After Met You (2017)
- Variety TV:
- Selamat Malam Indonesia (2015)
- Inbox (2015)
- Happy Show (2015)
- Rumpi (2016)
Biografi Ari Irham
Sebelum memulai karir di dunia akting, Ari Irham merupakan seorang DJ atau disk jockey. Tertulis dalam biodata Ari Irham bahwa dia benar-benar belajar menjadi seorang DJ dengan mengikuti sekolah DJ di Bandung. Keluarganya pun mengizinkan dan mendukung dirinya untuk menjadi seorang pemain DJ.
Bakatnya memainkan piringan hitam membuat nama DJ Ari Irham semakin terkenal. Dirinya pun mendapatkan tawaran untuk ikut berakting dalam sebuah sinetron. Debut pertama Ari di dunia akting adalah di tahun 2016 melalui sinetron Super Puber.
Tawaran untuk akting terus mengalir dan bahkan di tahun yang sama dengan sinetron pertamanya, Ari Irham sukses dengan sebuah film layar lebar berjudul I Love You From 38,000 feet. Film lain yang dari daftar biodata Ari Irham yang didapatnya pada tahun 2006 adalah Promise.
Karir Ari Irham di dunia akting terus menanjak dan membuat dirinya semakin populer. Dia berhasil memerankan tokoh utama dalam sebuah film berjudul Terlalu Tampan yang tayang pada tahun 2019. Film tersebut berhasil membuat para penggemarnya jatuh hati dengan Ari Irham yang memang terlalu tampan.
Selain paras yang tampan, Ari Irham ternyata juga termasuk salah satu artis yang berbakat. Dirinya yang memang mengawali karir di dunia musik atau DJ memiliki talenta yang mumpuni. Ari Irham pun sering menunjukkan bakat bermusiknya dengan memainkan berbagai alat musik.
Penggemar Ari Irham tidak hanya menikmati karyanya di sebuah film atau musik tetapi juga penampilannya yang super stylish. Akun Instagram banyak dicari untuk biodata Ari Irham bagi Arhamnatic setianya.
Feed Instagramnya pun banyak diisi dengan foto-fotonya yang begitu aesthetic dan keren. Gaya berpakaian dari Ari Irham yang keren banyak dijadikan inspirasi terutama oleh para kaula muda. Jumlah follower yang di akun Istagramnya pun sudah mencapai 3 juta lebih.
Foto Ari Irham
Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Cosmo Girl