Belakangan ini, ada banyak sekali nama anak muda yang naik daun karena ketenarannya di dunia youtube. Sebut saja biodata Alfa Subagio, youtuber berparas tampan yang gemar gonta-ganti warna rambut.
Alfa mulai berkiprah di dunia youtube sejak tahun 2020. Namanya semakin dikenal masyarakat luas berkat berbagai video vlog-nya yang menarik untuk ditonton. Bahkan, Alfa pernah berkolaborasi dengan Ria Ricis, youtuber ternama di Indonesia.
Jumlah subscribers youtube Alfa kini mencapai 1,02juta. Di usianya yang masih terbilang belia, 18 tahun, ia termasuk salah satu anak muda berbakat yang patut diapresiasi.
Profil Lengkap dan Biodata Alfa Subagio
- Nama Lengkap : Alfa Subagio
- Nama Sapaan : Alfa
- Kewarganegaraan : Indonesia
- Tempat dan Tanggal Lahir : Jakarta, 8 Mei 2003
- Zodiak : Taurus
- Umur : 18 Tahun
- Agama : Islam
- Nama Orang Tua : Bapak Untung dan Ibu Saripa
- Jumlah Saudara Kandung : 8 Bersaudara
- Nama Pasangan : Syella Isk
- Tanggal Jadian : 22 Mei 2020
- Profesi : Youtuber, Selebgram, Konten Kreator
- Nama Management : Vibes Management dan Bless Management
- Makanan Favorit : Bakso
- Warna Favorit : Putih
- Hobi : Olahraga
- Ukuran Sepatu : 41
- Akun Channel Youtube : Alfa Subagio
- Akun Instagram : @alfasubagio8
- Akun TikTok : @alfasubagiio
- Alamat Email : [email protected]
Biografi Alfa Subagio
Dalam biodata Alfa Subagio, Alfa merupakan buah hati dari pasangan Bapak Untung dan Ibu Saripa yang lahir 18 tahun lalu. Tahun 2020 Alfa mulai mengadu nasib menjadi seorang youtuber. Semakin lama, namanya semakin dikenal oleh masyarakat luas karena karya-karyanya berupa video vlog berhasil mengundang perhatian. Alfa juga pernah berkolaborasi dalam video vlog bersama Ria Ricis.
Terlebih lagi ketika Alfa membuat video ketika ia melamar kekasihnya Bernama Syella Isk pada tanggal 17 Oktober 2020. Video tersebut menyita banyak perhatian masyarakat dan menempati trending youtube urutan ke-6. Alfa membuat video berjudul TEMAN HIDUP | ALFA SUBAGIO berdurasi 10 menit 53 detik yang dirilisnya 8 bulan lalu dan telah ditonton oleh sekitar 2,7 juta orang.
Video tersebut viral di youtube karena cara Alfa melamar kekasihnya terbilang romantis dan berhasil mendapatkan likes dari sekitar 224 ribu orang serta 24.633 komentar. Selain itu, di usianya yang masih 18 tahun, ia sudah memiliki niatan serius dengan kekasihnya. Sehingga tidak mengherankan jika video biodata Alfa Subagio viral dan trending di youtube.
Youtuber muda 18 tahun ini selain piawai dan berbakat dalam menciptakan berbagai video vlog menarik, ia juga memiliki paras yang tampan. Wajah yang tampan rupawan dan didukung dengan gaya berpenampilan yang kece tentu saja membuat para wanita klepek-klepek dibuatnya. Namun, Syella Isk lah satu-satunya wanita yang berhasil membuat Alfa jatuh cinta.
Selain dikenal dalam dunia youtube, kiprah biodata Alfa Subagio juga malang melintang di media sosial seperti Instagram dan TikTok. Di akun instagramnya @alfasubagio8, Alfa memiliki followers berjumlah 2,7M. Sedangkan akun TikTok-nya bernama @alfasubagiio memiliki jumlah followers 4,1M dan disukai oleh 147,3M.
Alfa tidak hanya gemar gonta-ganti warna rambut, ia juga diketahui gemar gonta-ganti motor. Ia kerap ditemui beberapa kali ketika menggunakan sepeda motor. Sepeda motor yang digunakannya pun bervariasi, terkadang menggunakan motor vespa, dan terkadang menggunakan motor trail. Ketampanannya meningkat ketika biodata Alfa Subagio sedang mengendarai motor.
Foto Alfa Subagio
Temukan lebih banyak konten terkait dengan Biodata atau konten menarik lain di Cosmo Girl