Toko bangunan menjadi salah satu toko yang ramai dikunjungi oleh pembeli. Seringkali, pembeli bukan hanya berada di bagian depan toko namun juga masuk ke dalam tempat penyimpanan atau gudang untuk melihat langsung material yang akan dibeli. Untuk menghindari adanya kasus pencurian, Anda bisa memasang IP Camera CCTV.
Adanya kamera CCTV, bukan hanya membantu untuk mengawasi orang lain yang datang ke toko, tapi juga sekaligus mengawasi kinerja pelayan. Apabila pelayan merasa diawasi, tentu mereka akan bekerja dengan lebih bertanggung jawab dan menghindari hal-hal yang bisa merugikan toko.
Cara Mengelola Toko Bangunan dengan IP Camera CCTV
Mengelola toko bangunan tidak jauh berbeda dengan cara mengelola toko pada umumnya. Anda perlu untuk melakukan beberapa cara agar toko bangunan tetap laris dan keamanannya juga terjaga. Berikut ada beberapa cara penting yang akan membantu toko bangunan Anda tetap aman dan pelayanannya bekerja dengan lebih bertanggung jawab:
Menata Barang dengan Tepat
Cara pertama yang harus dilakukan adalah melakukan penataan barang-barang yang dijual secara tepat. Supaya aman dari pencurian, toko bangunan biasanya meletakkan barang-barang di belakang pelayan.
Jadi apabila ada pembeli yang datang, bisa langsung meminta kepada pelayan untuk mengambilkannya. Kurangi kesempatan bagi orang-orang yang datang untuk bisa mengambil sendiri barang yang akan dibeli.
Anda harus berhati-hati karena tidak semua orang memiliki tujuan yang baik ketika datang ke toko bangunan. Setiap pelayan dan pemilik toko perlu untuk meningkatkan kewaspadaan, apalagi kasus pencurian di toko bangunan seringkali terjadi.
Memasang Stiker Peringatan
Cara selanjutnya yang juga penting dilakukan adalah memasang stiker peringatan mulai dari depan pintu serta tempat-tempat yang mudah dilihat oleh pengunjung. Contoh stiker yang bisa dipasang antara lain yang bertuliskan bahwa tempat tersebut diawasi oleh CCTV.
Adanya tulisan yang berupa peringatan dan himbauan seperti ini akan membuat orang merasa takut melakukan tindak kejahatan. Sudah terbukti jika adanya tulisan ini mampu mengurangi kasus pencurian di toko bangunan.
Desain Ruangan yang Memudahkan Pengawasan
Tips selanjutnya adalah coba untuk membuat ruangan dengan desain yang memudahkan pengawasan. Anda bisa menambahkan barang-barang di sisi-sisi ruangan dan tidak memberi tempat yang memungkinkan seseorang untuk bisa bersembunyi di balik rak.
Desain ruangan yang luas, dan tinggi akan memudahkan pengawasan efektif untuk meminimalisir terjadinya tindak pencurian. Jika penataan ruangan memudahkan orang untuk masuk secara sembarangan dan mudah menemukan tempat bersembunyi, kemungkinan terjadi kasus pencurian yang tidak terdeteksi akan lebih besar.
Pasang Cermin Besar di Dinding
Untuk meningkatkan keamanan toko bangunan, Anda juga bisa menambahkan cermin di setiap sisi ruangan. Cermin bisa ditempel pada dinding bagian atas sehingga memudahkan Anda untuk bisa mengawasi orang-orang yang datang.
Semakin besar toko bangunan yang Anda miliki, tentu juga membutuhkan pengawasan ekstra. Pemasangan cermin bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Selain menggunakan cermin datar, Anda juga bisa menggunakan cermin cembung seperti yang sering dipakai pada tikungan jalan.
Perhatikan pencahayaan
Cara berikutnya yang juga membantu untuk meningkatkan keamanan adalah dengan memasang lampu yang terang. Toko ritel biasanya memasang lampu dalam jumlah banyak. Hal ini untuk mencegah terjadinya pencurian. Anda bisa mengikuti trik ini agar lebih mudah mengawasi setiap orang yang datang.
Memasang kamera CCTV
Selanjutnya untuk menjaga agar toko bangunan terhindar dari tindak kejahatan adalah dengan memasang kamera CCTV di beberapa sudut toko. Pastikan Anda memasang CCTV wifi pada lokasi yang tepat sehingga kamera dapat berfungsi dengan efektif.
Beberapa tempat yang sangat direkomendasikan untuk dipasang CCTV antara lain seperti pintu masuk, kasir, gudang dan lokasi lain. Anda tentu lebih mengetahui tempat mana yang perlu mendapatkan pengawasan ekstra.
Memasang IP Camera CCTV Hikvision ColorVu
Jika Anda sedang berencana untuk memasang kamera CCTV maka bisa memilih kamera pintar dari Hikvision. Salah satu kamera terbaik yang cocok untuk mengawasi toko bangunan Anda adalah ColorVu dari Hikvision. Kamera CCTV ini memiliki banyak keunggulan diantaranya:
- Menampilkan Informasi Warna Sesungguhnya
Kelebihan yang pertama dari IP Camera CCTV Hikvision ColorVu adalah mampu menampilkan warna yang sesungguhnya. Anda akan merasa puas dengan render warna yang begitu akurat. Kamera CCTV ini juga mampu bekerja dengan baik meskipun minim pencahayaan.
- Menampilkan Detail Lebih Banyak
Kamera CCTV Hikvision ColorVu juga mampu menghasilkan gambar dengan warna yang detail dan kaya. Jelas kamera CCTV ini jauh lebih baik dibandingkan dengan kamera yang hanya menampilkan pencitraan Hitam putih.
- Memberikan Visual yang Lebih Baik
Kelebihan lain dari kamera CCTV ini adalah hasil visual yang ditampilkan memiliki kecerahan yang seimbang. Hal ini karena CCTV dari Hikvision sudah dilengkapi dengan teknologi Aperture super F1.0 dan juga sensor lanjutan sehingga mampu memberikan hasil peredaran yang lebih realistis.
Kamera CCTV Hikvision ColorVu memiliki teknologi mutakhir sehingga mampu menghasilkan gambar dengan warna berkualitas. Memasang kamera CCTV di toko bangunan bukan hanya akan melindungi barang-barang di toko namun juga semakin meningkatkan kinerja pelayan.
Teknologi ColorVu dari Hikvision sangat bisa diandalkan karena meskipun ruangan dalam kondisi pencahayaan rendah, kamera CCTV wifi ini tetap bisa memproses gambar agar terlihat jelas dengan kecerahan yang seimbang.
Jadi Anda tidak perlu merasa ragu untuk memilih CCTVÂ Hikvision ColorVu karena terbukti menjadi perangkat keras yang canggih dan mampu memproses gambar dengan memuaskan. IP Camera CCTV ini cocok dipasang untuk area indoor maupun outdoor. Anda bisa memasangnya baik itu di dalam toko atau bahkan di area luar ruangan toko yang perlu untuk mendapatkan pengawasan ekstra.